Rabu, 18 Juli 2012

DASAR-DASAR UTAMA DALAM PENULIS SKENARIO YANG BAIK


Siapa saja bisa jadi penulis skenario pria-wanita, tua-muda, kaya-miskin tidak dapat menghalangi keinginan seseorang untuk dapat menjadi seorang penulis scenario. Tapi untuk menjadi seorang penulis skenario yang baik perlulah memperhatikan hal-hal dasar yang harus dimiliki seorang penulis skenario.

1           DUKUNGAN DARI DIRI SENDIRI
Hal-hal yang perlu ditumbuhkan dari dalam diri sendiri untuk mewujudkan tekad menjadi seorang penulis skenario. Hal ini tidak bisa dipaksakan atau pun dilakukan oleh orang lain. Karena hal tersebut hanya akan timbul dari diri sendiri.

1.1     MINAT
           Hal utama yang harus dimiliki adalah minat untuk mencintai pekerjaan menulis skenario secara maksimal, lalu berjuang untuk menjadi seorang penulis skenario yang handal dan berkualitas.

1.2     BAKAT
Secara idealnya untuk menjadi penulis sKenario yang professional diperlukan bakat dalam bidang tulis-menulis. Jika sudah memiliki modal bakat kita lanjutkan dengan mempelajari teori penulisan, maka tujuan menjadi seorang penulis skenario dapat terwujud. Namun bagaimana jika kita tidak memiliki bakat dalam bidang tulis menulis? Jangan mudah menyerah karena mengarang itu gampang bahkan hampir semua penulis mengatakan seperti itu. Seperti yang dikatakan oleh Helvi Tiana Rosa dalam pengantarnya di buku Berguru kepada Sastrawan Dunia.[1]

1.3     MOTIVASI
Sebagai penulis skenario kita juga perlu mempunyai motivasi yang kuat. Motivasi dalam arti apa tujuan kita menjadi penulis skenario. Sejak kecil saya ingin skali menjadi seorang penulis. Motivasi saya adalah ingin membagi imajinasi dan mencurahkan segala ide cerita yang ada di dalam otak dan pikiran saya kepada orang-orang dengan cara menulisnya dalam sebuah skenario.

1.4     DISIPLIN
Penulis skenario perlu memiliki sikap disiplin terhadap beberapa hal yang berkaitan dengan pekerjaan. Terutama dalam disiplin pada waktu kerja, terkadang seorang penulis tidak ingin dibatasi waktu kerjanya karena inspirasi bisa datang kapan saja. Namun hal ini akan mengganggu pada pekerjaan kita yang lain terutama pada pola hidup. Maka dari itu untuk menjadi seorang penulis skenario diperlukan sikap disiplin.

1.5     PENGETAHUAN
Sebagai seorang penulis skenario tentunya kita harus memiliki wawasan yang luas agar cerita yang kita tulis tidak hanya berbicara tentang hal yang ada di dalam diri kita sendiri. Pahami segala macam bacaan dan info-info terkini baik di dalam negeri maupun di luar negeri. Agar kita dapat menambah pembendaharaan tema ataupun cerita yang akan kita buat.

1.6     KOMUNIKASI
Kita juga harus banyak berkomunikasi dengan semua kalangan untuk mendapatkan berbagai informasi yang berharga. kita juga harus berkomunikasi dengan sesama orang yang berkecimpung di dunia perfilman dan pertelevisian, agar bisa saling berbagi pengalaman dan pengetahuan tentang apapun yang berhubungan dengan dunia televisi dan film.

2           DUKUNGAN DARI LUAR
Dukungan dari luar diri kita juga dapat menentukan sukses dan gagalnya seorang penulis skenario. Dukungan-dukungan besar biasanya bisa kita dapatkan dari orang-orang terdekat sekitar kita.

2.1              KELUARGA
Dukungan dari keluarga sangat diperlukan, dalam hal ini bisa dukungan dari orang tua, suami atau istri, anak-anak, dan sanak famili. Karena merekalah orang terdekat kita yang slalu ada di sisi kita baik dalam keadaan senang maupun susah.

2.2              LINGKUNGAN
Bekerja sebagai penulis tentu saja ingin pada tempat yang nyaman, tentram, aman, dan sepi. Idealnya, lingkungan jangan sampai mengganggu pekerjaan yang sangat membutuhkan konsentrasi seperti ini. Tapi dalam kondisi apapun lingkungan tempat kita bekerja sebaiknya kita bisa menyesuaikan diri, bila disekitar kita terjadi kegaduhan berikan sedikit pengertian agar tidak terlalu ribut. Dan biasakan selalu hidup saling menghargai dengan yang lain di sekitar lingkungan kita.

2.3     TAMU DAN KERABAT
Kedatangan tamu atau kerabat pada saat kita bekerja sebagai seorang penulis bisa saja mengganggu pekerjaan. Hal ini mungkin saja terlihat sepele namun bila tamu yang mendatangi kita datang terlalu lama dan hanya membuang-buang waktu saja sangatlah rugi. sebisa mungkin kita  batasi waktu kedatangan mereka, biasakan membuat janji terlebih dahulu pada tamu-tamu yang akan dating. Kita perlu mendisiplinkan diri, sebaiknya berikan pengertian pada tamu dan kerabat bahwa waktu sangatlah berharga bagi seorang penulis.


2.4     SESAMA PENULIS SKENARIO
Pujian biasanya selalu datang dari orang-orang yang bukan seorang penulis, sementara kritikan slalu datang dari sesama penulis. Persaingan sesama penulis sangatlah lumrah, kritikan-kritikan yang kita terima sebaiknya perlu kita sikapi dengan tenang, ambil sisi positifnya, lebih baik kita berbagi pendapat bagaimana menjadi seorang penulis skenario yang baik dengan para penulis lain.

3      DUKUNGAN FASILITAS
Dukungan fasilitas perlu juga didapatkan oleh seorang penulis skenario. Terutama fasilitas yang berkaitan dengan peralatan yang diperlukan untuk kebutuhan kerja seorang penulis.

3.1     PERALATAN KERJA
Seorang penulis idealnya bekerja di hadapan seperangkat komputer beserta printer. Akses internet bisa juga ditambahkan untuk memperluas wawasan lewat situs-situs yang terkait dengan dunia film maupun sinetron. Sarana e-mail juga sangat diperlukan untuk pengiriman scenario kepada PH[2] atau Broadcast.



3.2     TEMPAT KERJA
Ruang kerja idealnya adalah ruang yang jauh dari bising karena kita membutuhkan ketenangan saat menuangkan ide-ide kreatif. Ruang kerja yang bising akan memecahkan konsentrasi.


[1] Buku Wajib Menulis Fiksi, oleh: Josip Novakovich,
 Penerbit Mizan Pustaka

[2] Production house atau rumah produksi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar